Ketua : Komang Anteng Ariyasa

Wakil Ketua : Frischa Aprilia Silalahi

Sekretaris : Denazilla Salsabilla

Bendahara : Pande Dela Asri

Divisi Khusus Voluntary Nursing Team Himpunan Mahasiswa Program Studi Sarjana Ilmu Keperawatan dan Profesi Ners Fakultas Kedokteran Universitas Udayana (DK VNT HMIK FK Unud) merupakan divisi khusus dari HMIK FK Unud. Organisasi ini mulai bergabung di HMIK FK Unud mulai tahun kepengurusan 2013/2014. Organisasi VNT merupakan salah satu wadah kegiatan kemahasiswaan PSSKPPN FK Unud yang bergerak dalam bidang kegawatdaruratan dan pecinta alam, yang terbentuk atas dasar kesukarelaan anggota sebagai suatu kelompok belajar.

Divisi Khusus VNT HMIK FK Unud memiliki beberapa divisi dan beberapa program kerja serta fungsi, meliputi:

1. NURSE PARAMEDIC

Kepala Divisi : Ni Luh Dwi Susanthi

  • PENDIDIKAN DAN LATIHAN (DIKLAT)

DIKLAT merupakan suatu proses pengembangan sumber daya anggota VNT. Dalam DIKLAT ini terdapat beberapa bentuk kegiatan diantaranya : pemberian materi, studi kasus, simulasi, evaluasi kegiatan, dan yang terakhir yaitu berupa pelantikan. Materi akan disampaikan oleh dosen- dosen PSSKPPN FK Unud, Pembina VNT maupun dari senior-senior dari angkatan atas serta bekerja sama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Badan SAR Nasional (BASARNAS).

PIC : Putu Nadya Kartika

  • SAGA (SEMINAR AND ACTION OF EMERGENCIES REASONING)

SAGA adalah kegiatan yang mengajak mahasiswa keperawatan dan kesehatan, bahkan masyarakat umum, untuk mempelajari dan menyebarkan informasi terkait kegawatdaruratan. Informasi ini bermanfaat bagi diri sendiri, lingkungan sekitar, dan membantu orang lain yang membutuhkan pertolongan pertama untuk seseorang yang mengalami cedera atau sakit mendadak sebelum di bawa ke Rumah Sakit terdekat. SAGA memiliki 2 program kerja, yaitu :
1. Webinar yang diselenggarakan untuk melakukan sharing informasi terkait kegawatdaruratan hingga pertolongan pertama.
2. Pada akhir program kerja, diadakan kegiatan bakti sosial (BAKSOS) untuk membantu orang-orang yang membutuhkan, terutama panti asuhan.
Kegiatan ini dapat menjadi sarana untuk menyebarkan informasi tentang kegawatdaruratan yang berguna bagi individu dan masyarakat sekitar. Sebagai generasi muda yang peduli dan bertanggung jawab, kita harus melakukan kegiatan yang bermanfaat bagi lingkungan dengan mengedepankan nilai-nilai kemanusiaan, seperti memberikan donasi kepada orang-orang yang membutuhkan, terutama di Panti Asuhan.

PIC : Ni Komang Sri Wahyuni

  • VNT CORNER DAN TIME TABLE

VNT Corner dan Time table merupakan kegiatan yang dilaksanakan secara berkala oleh anggota VNT HMIK FK Unud. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk pengabdian masyarakat yang dapat dilakukan oleh anggota VNT HMIK FK Unud dengan melakukan tindakan pemeriksaan pada masyarakat, pemeriksaan tersebut meliputi; pemeriksaan tekanan darah, kadar glukosa, kolesterol, serta asam urat. Pemeriksaan akan dilakukan di tempat yang berbeda dengan setiap anggota akan mendapatkan jadwalnya masing-masing yang dapat diketahui melalui time table.

PIC : Ni Made Defi Felicia

  • DONOR DARAH

Donor Darah merupakan salah satu program kerja yang ada pada divisi khusus Voluntary Nursing Team (VNT) sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat. Dalam pelaksanaanya kegiatan ini bekerja sama dengan TONE HMIK FK UNUD. Program Kerja Donor Darah tidak hanya diperuntukkan untuk mahasiswa/i program studi keperawatan tetapi juga untuk seluruh mahasiswa/i Univesitas Udayana dan kalangan umum.

PIC : Ni Kadek Yuni Mahayanti

2. NURSE GO GREEN

Kepala Divisi : Ni Wayan Ayu Kumala

  • REFRESHMENT

Refreshment adalah suatu kegiatan yang bisa bermakna rasa kebersamaan atau ikatan yang terbentuk atas dasar rasa kekeluargaan. Refreshment dapat memberikan penyegaran dan dapat melakukan aktivitas yang menyenangkan secara bersama guna menjalin kekeluargaan seluruh anggota VNT. Tak hanya itu refreshment ini juga dapat dilaksanakan dengan melakukan aksi sosial terhadap lingkungan dan masyarakat sekitar.

PIC : Ni Putu Ria Pebriantari

  • PECINTA ALAM

Pecinta alam adalah kegiatan pelestarian alam yang dilakukan oleh seluruh anggota VNT untuk mewujudkan kecintaannya terhadap alam, selain dari itu kegiatan ini bergerak di alam bebas, pada bidang petualangan, lingkungan hidup dan konservasi alam, dan pendidikan maupun kemanusiaan. Pecinta alam merujuk pada sebuah kegiatan yang dilakukan untuk melestarikan alam dengan tujuan melakukan kegiatan kolektif untuk turut melestarikan alam sebagai wujud kecintaan mereka terhadap alam. Melalui kegiatan ini dapat membantu seseorang untuk menjadi lebih sadar tentang lingkungan dan cara menjaganya.

PIC : Ni Kadek Lucia Dewi Ulandari

3. INVENTARIS

Kepala Divisi : Ni Nyoman Sri Ratnasari

  • INVENTARIS

Kegiatan Inventaris ini meliputi memastikan seluruh inventaris yang dimiliki masih terjaga dengan baik dengan diadakannya pengecekan rutin setiap bulannya oleh PIC dan pengecekan Obat-obatan yang dilakukan saat akan dilaksanakannya Jaga Medis. Selain itu, DK VNT juga menyewakan alat inventaris yang dikelola oleh PIC Inventaris.

PIC : Irma Wina Sukma Mukti

4. DIVISI KESEJAHTERAAN ANGGOTA

Kepala Divisi : Putu Manda Yudiantari

  • MUSYAWARAH ANGGOTA

Kegiatan yang dilakukan dalam kegiatan Musyawarah Anggota VNT yaitu pembahasan AD/ART dan program kerja yang sudah terlaksanakan serta pemilihan Ketua VNT untuk kepengurusan selanjutnya.

PIC : Ni Putu Ayu Anggreni Sari