Aksi Sosial Nightingale (AKSON) merupakan salah satu program kerja dari bidang lima (Bakti Sosial) Himpunan Mahasiswa Ilmu Keperawatan Fakultas Kedokteran Universitas Udayana. Kegiatan ini merupakan rangkaian Internasional Nurses Day yang dilaksanakan setiap tahun oleh dua angkatan termuda mahasiswa Program Studi Sarjana Keperawatan dan Profesi Ners Fakultas Kedokteran Universitas Udayana. Kegiatan ini telah diselenggarakan pada Minggu (06/05/2018), di SMP N 4 Marga, Desa Cau Belayu, Kecamatan Marga,  Kabupaten Tabanan.

Kegiatan Aksi Sosial Nightingale (AKSON) XII 2018 diketuai oleh Ni Kadek Novi Ariani (2017) dengan Ni Putu Putri Cahya Permadani (2016) sebagai Steering Committee (SC). Terdapat delapan sie yang mendukung kegiatan tersebut, diantaranya sie kesekretariatan, sie acara, sie humas, sie konsumsi dan rohani, sie produksi dan dokumentasi, sie penggalian dana, sie perlengkapan dan dekorasi, serta sie transportasi dan keamanan. Kegiatan yang diselenggarakan di SMP N 4 Marga terdiri dari beberapa kegiatan, diantaranya penyuluhan, pemeriksaan kesehatan, dan lomba kebersihan kelas. Penyuluhan yang diberikan kepada siswa-siswi di SMP N 4 Marga berupa penjelasan seputar kesehatan yang tediri dari reproduksi remaja (pubertas dan personal hygiene), sanitasi lingkungan (bahaya jajan sembarangan), dan pengetahuan tentang NAPZA. Pemeriksaan kesehatan berupa pemeriksaan tekanan darah dan gula darah untuk guru-guru. Penyuluhan dan pemeriksaan kesehatan dilakukan oleh mahasiswa Program Studi Sarjana Keperawatan dan Profesi Ners Fakultas Kedokteran Universitas Udayana angkatan 2014, 2015, 2016, dan 2017,  sebanyak 20 orang yang menjadi volunteer dan diikuti oleh 11 orang guru dari SMP N 4 Marga, 114 siswa, serta didampingi oleh delapan dosen dari Program Studi Sarjana Keperawatan dan Profesi Ners Fakultas Kedokteran Universitas Udayana.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *